Banjir di Braga Bandung dan Lembang Akibat Tanggul Sungai Cikapundung Jebol

- 12 Januari 2024, 09:00 WIB
Kondisi rumah warga Braga yang terdampak Banjir pada 11 Januari 2024 malam WIB.
Kondisi rumah warga Braga yang terdampak Banjir pada 11 Januari 2024 malam WIB. /KHOLIDKONTRIBUTOR “PR” /

PR JABAR - Banjir melanda ratusan rumah di kawasan Braga Sumur, Kota Bandung, Jawa Barat pada Kamis sore (11/1).

Banjir terjadi akibat jebolnya tanggul Sungai Cikapundung. Dedi salah seorang perangkat RW setempat mengatakan, banjir merendam hampir seluruh pemukiman di wilayah tersebut. Menurutnya lebih dari 100 rumah yang terdampak banjir.

"Yang terdampak satu RW, kira-kira 100 rumah lebih," ujar Dedi.

Ia menerangkan banjir juga disertai lumpur dan sampah. Menurut Dedi, jebolnya tanggul karena Sungai Cikapundung tidak sanggup menampung kiriman air dari wilayah Lembang.

Kemudian, banjir lumpur juga melanda permukiman warga di Kampung Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis sore. Hujan deras mnegguyur sejak siang.

Hujan itu dari jam 2 siang, setelah itu terjadi banjir. Bercampur lumpur dan material bebatuan juga sampai masuk ke permukiman.

Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Jawa Barat, Bambang Tirtoyuliono, Kamis malam (11/1/2024) menyebutkan, tim dari Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga, Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) dan Dinas Sosial sudah diturunkan.

Bambang mengakui tanggul Sungai Cikapundung yang jebol di lokasi banjir telah lama tidak mendapatkan perbaikan. Tanggul tersebut diperbaiki terakhir kalinya pada 2004.

"Terakhir 2004 diperbaiki, jadi kalau dapat laporan dari warga, tanggul itu sudah overfall, sudah melewati, tentunya tanggul ini mungkin harus ditinggikan, besok kita tinggikan dan perkuat struktur buat menahan beban," kata dia.

Halaman:

Editor: Iswahyudi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah