Gegerkan ASEAN, Begini Pernyataan Presiden AFF Usai Tahu Indonesia Wakili Asia Tenggara di Babak 3 Kualifikasi

- 17 Juni 2024, 16:24 WIB
Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 2-0
Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 /x.com/TimnasIndonesia


PR JABAR-Menjadi satu-satunya negara Asean yang maju menembus babak 3 kualifikasi Piala Dunia 2026, membuat timnas Indonesia menjadi buah bibir.

Bahkan tak hanya di negara-negara Asia Tenggara, tetapi hingga di kawasan Asia dan dunia. Bahkan prestasi ini pun tak luput dari perhatian Presiden AFF, Khiev Sameth.

Gegerkan Asean, begini pernyataan Khiev Sameth setelah mengetahui timnas indonesia menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang lolos ke putaran 3 kualifikasi piala dunia 2026.

Baca Juga: Koeman Sebut Tim Oranye Harusnya Menang 4-1 Atas Polandia

Sebelumnya, timnas Indonesia baru saja mengantongi tiket ke putaran ketiga sekaligus Piala Asia 2027. Hasil manis itu didapat setelah Garuda menang 2-0 atas Filipina pada matchday pamungkas Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Selasa 11 Juni 2024 malam.

Dua gol kemenangan timnas Indonesia dicetak Thom Haye menit ke-32 dan Rizky Ridho menit ke-56. Raihan positif membuat tim asuhan Shin Tae-yong itu finish di posisi kedua Grup F berbekal 10 poin.

Indonesia berhak menemani Irak di singgasana yang sudah lebih dulu melangkah ke babak selanjutnya. Sementara Vietnam harus puas di tempat ketiga dengan raihan 6 poin setelah dilaga pamungkas takluk 3-1 dari Irak.

Baca Juga: Rob dan Banjir Semarang Terkendali, Nana Sudjana: Investor Lebih Nyaman Berinvestasi

Dengan hasil ini, timnas Indonesia kini menjadi satu-satunya negara Asean yang berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sedangkan Malaysia, Thailand, Vietnam, Myanmar dan Singapura mereka harus tersingkir.

Lebih tragis, Thailand langkahnya terhenti. Negeri Gajah Putih sejatinya menang 3-1 atas Singapura pada laga pamungkas Grup C. Tim berjuluk The War Elephants itu mengumpulkan 10 poin, sama dengan China di
posisi kedua. Selisih gol kedua tim sama, namun Thailand tersingkir karena kalah head to head.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya

Sumber: Youtube @ball-balan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah