Dibalik Kemeriahan Golden Disc Awards 2024, Terjadi Kerusuhan yang Dilakukan oleh WNA Asal Korea Selatan

- 7 Januari 2024, 16:02 WIB
Aksi anarkis yang dilakukan oleh diduga fansite Korea di acara Golden Disc Awards 2024.
Aksi anarkis yang dilakukan oleh diduga fansite Korea di acara Golden Disc Awards 2024. /Koreaboo

 

PR JABAR - Golden Disc Awards (GDA) 2024 sedang menjadi perbincangan hangat di sejumlah media sosial. Acara penghargaan musik Korea Selatan yang berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), pada Sabtu, 6 Januari 2024, dihiasi kericuhan. 

Tagar GDA2024 menjadi trending topic di media sosial X pada hari ini, Minggu 7 Januari 2024, dengan jumlah kicauan lebih dari 300 ribu tweet. Topik yang diperbincangkan bukan hanya soal daftar pemenang, melainkan kerusuhan yang terjadi pada acara Golden Disc Awards 2024.

Sejumlah netizen Indonesia yang menonton langsung Golden Disc Awards 2024 mengunggah kericuhan yang terjadi di JIS. Terlihat beberapa orang asal Korea Selatan yang membuat keributan, bahkan hingga menarik salah satu staf GDA sampai terpelanting ke belakang. 

Dalam video lain yang ramai di platform X, terlihat juga salah satu orang Korea Selatan yang sedang beradu mulut dengan seorang perempuan berjilbab yang diduga juga merupakan staf keamanan GDA. 

Baca Juga: Daftar Pemenang Golden Disc Awards 2024, Selamat SEVENTEEN dan NewJeans Menang Daesang

Beberapa netizen yang menonton langsung di JIS mengungkapkan penyebab terjadinya kericuhan yang di GDA 2024 saat SEVENTEEN sedang berpidato untuk Daesang dan NewJeans sedang perform lagu "Ditto".

“Jujur GDA 5 jam berdiri CAPEK BANGET, tp malah ada scene fansite rusuh???????????? tadi sempet ngobrol sama security infonya memang soal kamera but idk the further details tapi please woy lah harusnya gk pake kekerasan dong???????? #GDA2024”, tulis akun X @aerieriya.

Sementara itu, di Instagram, salah satu netizen mengatakan, kericuhan dipicu saat penonton asal Korea Selatan tersebut ketahuan membawa kamera profesional. Padahal dalam peraturan Golden Disc Awards 2024 penonton dilarang membawa kamera profesional ke dalam venue. 

Halaman:

Editor: Mayangmoy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah