Cara Membuat Daging Kambing Empuk dan Tidak Berbau Ala Chef Hotel Bintang Lima, Pas Buat Olahan Daging Kurban

- 16 Juni 2024, 13:14 WIB
Ilustrasi daging.  Cara membuat daging kambing jadi empuk dan tidak berbau ala Chef hotel bintang lima, pas buat olahan daging kurban
Ilustrasi daging. Cara membuat daging kambing jadi empuk dan tidak berbau ala Chef hotel bintang lima, pas buat olahan daging kurban /Pixabay/Hanna/

PR JABAR - Berikut ini cara mudah membuat daging kambing agar empuk dan tidak berbau ala Chef hotel bintang lima yang pas buat olahan daging kurban 

Mengolah daging kambing agar empuk dan tidak bau emang gampang-gampang susah. Bila caranya kurang tepat, daging yang harusnya lezat bisa jadi masih menimbulkan bau prengus yang dapat mengurangi selera makan bagi sebagian orang.

Pengolahan yang kurang tepat juga bisa membuat tekstur daging terasa alot dan sulit untuk benar-benar dinikmati.

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Khas Padang Ala Chef Devina Hermawan, Hidangan Istimewa Saat Idul Adha

Cara Membuat Daging Kambing Empuk dan Tidak Berbau 

Dilansir dari Antara berikut ini cara membuat daging kambing empuk dan tidak berbau dari Chef hotel bintang lima, 

Executive sous chef The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Eric Kusnadi, di acara "A Week in Batavia" pada Juni lalu berbagi kiat mengolah daging kambing agar tidak berbau prengus dan punya lembut saat dimakan.

"Jangan dicuci berlebihan, kalau kotor kena air pas dipotong, cukup diseka saja jangan pakai air," kata Eric.

Mencuci daging kambing dengan air bisa menciptakan aroma prengus yang kurang mengenakkan.

Untuk tekstur daging, Eric mengakalinya dengan memakai parutan nanas, soda kue atau yoghurt. Bahan-bahan tersebut bisa membuat daging kambing jadi lebih empuk.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah