Popularitas dan Elektabilitas Ridwan Kamil Melangit, Potensi Menang Pilgub Jabar Lebih Besar Daripada Jakarta

27 Mei 2024, 09:24 WIB
Ridwan Kamil berpotensi menang di Pilgub Jabar ketimbang Pilkada Jakarta. /

PR JABAR – DPD Partai Golkar Jawa Barat telah melakukan survei terhadap sejumlah nama yang diberi penugasan sebagai bakal calon kepala daerah, termasuk untuk calon gubernur Jabar.

Untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat, Partai Golkar memberikan keistimewaan kepada Ridwan Kamil, mantan gubernur Jabar yang kini jadi kader partai beringin tersebut menjadi satu-satunya nama yang dapat penugasan.

Hal itu bukan tanpa alasan, karena memang dalam berbagai rilis semua lembaga survei, nama Ridwan Kamil selalu menempati posisi teratas, jauh meninggalkan nama-nama bakal calon gubernur dari partai lainnya.

Baca Juga: Pilgub Jakarta: Zaki Iskandar Terus Berkibar, Makin Kecil Peluang Ridwan Kamil Diusung Partai Golkar

Bahkan, berdasarkan hasil survei terbaru yang dirilis DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat untuk bakal calon gubernur Ridwan Kamil hasilnya makin melangit, tak terbendung.

Data survei tersebut dibeberkan Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu untuk Wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, MQ Iswara pada hari Minggu 26 Mei 2024.

Dilansir dari laman KabarGolkar.com, MQ Iswara memaparkan bahwa berdasarkan survei terbaru, Ridwan Kamil menempati posisi teratas dibanding nama-nama lain yang beredar terutama dari partai-partai lain.

Baca Juga: Golkar Ngotot Dorong Ridwan Kamil Maju di Pilgub Jabar, PAN dan Gerindra Angkut Paksa RK ke Jakarta?

Tak hanya popularitas Ridwan Kamil yang tinggi menjulang, menurut Iswara akseptabilitas dan elektabilitasnya juga paling tinggi.

Untuk popularitas Ridwan Kamil di Jabar, sambungnya, saat ini sudah tembus angka 97,5 persen, artinya hanya 2,5 persen warga Jawa Barat yang belum mengenalinya.

Berikutnya, untuk tingkat akseptabilitas mencapai angka 93,6 persen, termasuk top of mind juga menjadi yang tertinggi.

Baca Juga: Saingan Ridwan Kamil Kian Berat, Keponakan Prabowo Subianto Didorong Maju pada Pilgub 2024

Bahkan untuk approval rating atau kepuasan masyarakat Jawa Barat terhadap kinerja Ridwan Kamil sebagai gubernur juga sangat tinggi yakni hingga mencapai 91,8 persen, melebihi kepuasan terhadap Presiden Jokowi secara nasional.

“Tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Kang Emil (sapaan Ridwan Kamil) sangat tinggi di angka 91,8 persen,” tandas Iswara.

Namun sayangnya, untuk besaran angka elektabilitas Ridwan Kamil di Jawa Barat, Iswara tidak mau membuka.

Baca Juga: Bukan Pilgub Jabar, Gerindra-PAN Dukung Ridwan Kamil Calon Gubernur Jakarta, Berpotensi Hengkang dari Golkar?

Membaca hasil survei tersebut, Iswara sangat optimis bila resmi dapat penugasan, Ridwan Kamil bisa kembali memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat tahun 2024 ini.

“Kalau di Jawa Barat kan tadi (Ridwan Kamil) alhamdulillah sudah aman, tinggal mencari pasangannya (calon wakil gubernur)," lanjut Iswara.

Meski demikian, Iswara memastikan belum ada rekomendasi resmi untuk Ridwan Kamil maju Pilgub Jabar, sebab wakil ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat tersebut juga sedang ditimang-timang untuk maju di Pilkada Jakarta.

Baca Juga: Ngebet jadi Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi Mulai Kritik Kota Kelahiran Ridwan Kamil

Karena itu, Partai Golkar Jawa Barat juga telah menyiapkan skema alternatif bila ternyata Ridwan Kamil ditugaskan DPP maju di Pilgub Jakarta.

Dikatakan, Partai Golkar Jabar telah menyiapkan sejumlah nama lain bila Ridwan Kamil ke Jakarta, untuk daftarnya pihaknya belum bisa membuka ke publik.

“Belum bisa kami buka karena harus ada persetujuan Ketua Umum Golkar dulu, Kang Emil juga belum pasti ke DKI atau Jawa Barat,” ucap dia. ***

Editor: Kalil A Jenar

Tags

Terkini

Terpopuler