Gempa Guncang Wilayah Kabupaten Sukabumi, Simak Penjelasan BMKG Berikut Ini

- 18 Januari 2024, 08:52 WIB
Ilustrasi Gempa/Antara
Ilustrasi Gempa/Antara /



PR JABAR - Wilayah Kabupaten Sukabumi diguncang gempa dengan kekuatan magnitudo 3,4 pada Kamis, 18 Januari 2024, sekitar pukul 07.53 WIB.

Peristiwa gempa tersebut dilaporkan Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) melalui akun X @infoBMKG.

Disebutkan BMKG, pusat Gempa Bumi tersebut berada di 137 Kilometer Tenggara Kabupaten Sukabumi.

Titik lokasi di koordinat 8.16 Lintang Selatan (LS), 106.94 Bujur Timur (BT).

BMKG menegaskan Gempa Bumi berada di kedalaman 10 Kilometer dari permukaan Bumi.

Dalam akun X tersebut, BMKG menuliskan bahwa informasi terkait Gempa Bumi ini disampaikan secara cepat, sehingga bisa berubah dengan adanya data terbaru yang melengkapi.

"Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data," demikian keterangan BMKG.

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui mengenai dampak dari peristiwa gempa tersebut.***

Editor: H. D. Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah