Wisata Pantai Jawa Barat, Indahnya Pantai Karang Hawu Palabuhan Ratu, Tempat Singgasana Nyi Roro Kidul

- 18 Februari 2024, 17:30 WIB
Wisata Pantai Jawa Barat, Indahnya Pantai Karang Hawu Palabuhan Ratu, Tempat Singgasana Nyi Roro Kidul
Wisata Pantai Jawa Barat, Indahnya Pantai Karang Hawu Palabuhan Ratu, Tempat Singgasana Nyi Roro Kidul /Ig @rixal_iizal_/

PR JABAR-Keindahan garis pantai Palabuhan Ratu di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat (Jabar), sejak lama sudah terkenal. Tak heran hampir sepanjang tahun terutama saat libur banyak diserbu pengunjung.

Dari sekian banyak pantai yang ada, salah satunya yang sanga populer yaitu Pantai Wisata Karang Hawu. Lokasinya di Desa Caringin, Kecamatan Cisolok, Palabuhan Ratu Kabupaten Sukabumi.

Untuk bisa mencapai Pantai Karang Hawu Palabuhan Ratu ini, pengunjung dari arah Jakarta ambil arah Tol Jagorawi tembus ke Tol Bocimi. Keluar jalur arteri Sukabumi Bogor, lalu di Cibadak ambil kanan menuju jalur arteri Sukabumi-Palabuhan Ratu.

Baca Juga: Catat, Jadwal Operasi Pasar Beras Medium SPHP dan Pasar Murah di Bandung, Lokasinya ada di 30 Kecamatan Ini

Sedangkan bagi mereka yang datang dari arah Bandung, kendaraan arahkan ke Kota Sukabumi. Dari sini ambil arah Palabuhan Ratu Via Jl Pangleseran Cikembar.

Perjalanan dari Kota Sukabumi maupun Cibadak ke Pantai Karang Hawu Pakabuhan Ratu sekira 3 jam perjalanan.

Pantai Karang Hawu, dalam setiap harinya buka selama 24 jam. Lahan parkir untuk para pengunjung cukup luas dan nyaman.

Baca Juga: AMATIR Radio Seluruh Provinsi Indonesia dan 38 Negara, Ucapkan Dirgahayu Ke-21 Kota Banjar. Ini Rinciannya.

Yang menjadi daya tarik wisata Pantai Karang Hawu yaitu kecantikannya. Bebatuan karang yang indah dengan deburan ombak sangat cocok
untuk dijadukan spot foto.

Halaman:

Editor: Andik Arsawijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah