BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 5.8 Guncang Banten Malam Ini, Minggu 25 Februari 2024: Simak Kata BMKG

- 25 Februari 2024, 20:15 WIB
Ilustrasi Gempa Magnitudo 5.8 Guncang Banten Malam Ini, Minggu 25 Februari 2024: Simak Kata BMKG
Ilustrasi Gempa Magnitudo 5.8 Guncang Banten Malam Ini, Minggu 25 Februari 2024: Simak Kata BMKG /Unsplash/Jens Aber/

PR JABAR - Gempa bermagnitudo 5.8 mengguncang wilayah Banten pada malam ini, Minggu 25 Februari 2024 pukul 20:07:04 WIB.

Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), episentrum gempa terjadi pada koordinat 7.57 LS dan 105.94 BT, dengan kedalaman 10 kilometer.

Lokasinya berada sekitar 79 kilometer barat daya dari Bayah, Banten.

"#Gempa Mag:5.8, 25-Feb-2024 20:07:04WIB, Lok:7.57LS, 105.94BT (79 km BaratDaya BAYAH-BANTEN), Kedlmn:10 Km," dilansir dari Twitter BMKG.
Baca Juga: Penampakan Dua Matahari Tiba-tiba Muncul di Langit Mentawai, Ada Apa?

Perlu dicatat bahwa informasi ini disampaikan oleh BMKG dengan mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan dapat berubah seiring dengan kelengkapan data yang diperoleh.

BMKG juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan mengikuti perkembangan informasi terkait gempa ini.

Langkah-langkah pengamanan dan kewaspadaan diharapkan dapat membantu mengurangi dampak yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut.***

Editor: Reres


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah