Diantar Keluarga, Kades Putridalem Daftar Bacabup Majalengka ke DPP PDIP

- 30 April 2024, 09:36 WIB
Kepala Desa Putri Dalem Jatitujuh, Majalengka Endah Hendrawati Sambangi kantor DPP PDIP Jakarta/PR JABAR
Kepala Desa Putri Dalem Jatitujuh, Majalengka Endah Hendrawati Sambangi kantor DPP PDIP Jakarta/PR JABAR /

PR JABAR- Kepala Desa Putridalem Kecamatan Jatitujuh Kabupaten Majalengka Endah Hendrawati diantar keluarga menyambangi kantor DPP PDIP di Jalan Pangeran Diponegoro No.58 1, RT.1/RW.2, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat untuk mendaftar sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati Majalengka periode 2024-2029.

"Mohon maaf hari ini saya hanya datang bersama keluarga dan masyarakat, tapi saya percaya bahwa dukungan ini adalah dukungan dari segenap simpatisan dan masyarakat," kata Endah Hendrawati, melalui sambungan telepon, Selasa 30 April 2024.

Srikandi kelahiran Desa Putridalem Kecamatan Jatitujuh ini menjadi pendaftar terakhir di partai besutan Megawati Soekarno Putri.

Baca Juga: Reklame Balon Bupati Bandung Barat Dansah Widansah Curi Perhatian Warga Lembang dan Cimareme

"Komunikasi politik dengan banyak partai Alhamdulillah berjalan baik. Saya daftar ke PDIP sebagai bentuk keseriusan maju sebagai calon Bupati di Pilkada Majalengka," kata Endah.

Sementara, menurut Herman, warga desa Putridalem yang ikut mengantar mengatakan, Endah merupakan salah satu sosok kepala Desa terbaik yang ikut mendaftarkan diri datang bersama keluarga ke rumah besar PDIP untuk menjadi bakal calon Bupati Majalengka periode 2024-2029.

Endah juga memiliki kemampuan yang terukur dan menunjukkan kelasnya mendaftar jadi calon Bupati Majalengka. 

Baca Juga: Sherly Wakili Kaum Perempuan, Resmi Mendaftarkan Diri Sebagai Bacalon Wakil Bupati Majalengka

"Sebagai masyarakat, saya harus menunjukkan inilah pemimpin terbaik kami, ini luar biasa, kami akan memperjuangkan beliau," kata Herman.

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: telepon seluler


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah