Gerindra Diprediksi Jalin Komitmen Dengan PDIP di Pilgub Jabar dan Pilkada Serentak 2024

- 3 Mei 2024, 10:00 WIB
NASI KOTAK - Deddy Mulyadi mengulurkan nasi kotak dari atas mobilnya
NASI KOTAK - Deddy Mulyadi mengulurkan nasi kotak dari atas mobilnya /FACEBOOK DEDDY MULYADI/KALBAR-TERKINI.COM

PR JABAR - Pasca silaturahmi Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono ke Ketua DPD Gerindra Jabar Taufik Hidayat dan Dedi Mulyadi, diprediksi akan ada komitmen politik menjelang Pemilihan Gubernur Jabar (Pilgub) dan pilkada serentak.

Pengamat Politik IPRC (Indonesia Political Research Consulting) Firman Manan bahwa hal itu bisa terjadi.

"Bisa terjadi ya, karena PDIP dan Gerindra ini partai nasionalis, " jelasnya Jumat 3 Mei 2024.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Terindah di CANGGU BALI dengan Pesona Alam Luar Biasa!

Firman menilai, bahwa pertemuan itu sudah mengarah kepada kesepakatan atau komitmen.

"Roadshow silaturahmi mas Ono ini langsung ke dua orang figur Gerindra Jabar, yakni ke Ketua dan Dedi Mulyadi yang saat ini digadang gadang maju Pilgub, " jelasnya.

Chemistry PDIP Jabar dan Gerindra Jabar pun, jika terjadi Koalisi tak ada masalah.

"Ga ada ya, semuanya nyambung kalau berkoalisi, " paparnya.

Baca Juga: Program Acara ANTV 3 Mei 2024 Saksikan Mega Bollywood- Raja Hindustani, Parineeti, Ratu Ilmu Hitam

Halaman:

Editor: Rian S. Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah