Cak Lontong Apresiasi Petugas Haji Indonesia Sampai Bilang Begini

- 18 Juni 2024, 14:05 WIB
Komrdian Cak Lontong ibadah haji di tanah suci, Makkah/PR JABAR
Komrdian Cak Lontong ibadah haji di tanah suci, Makkah/PR JABAR /Kemenag.go.id/

PR JABAR- Komedian Cak Lontong mengapresiasi kinerja petugas Indonesia dalam penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M.

Menurutnya, para petugas haji telah bekerja dengan luar biasa. "Petugas haji luar biasa, terima kasih," ujar Cak Lontong saat ditemui saat akan melontar jumrah di Jamarat, Mina, Senin 17 Juni 2024.

Pria bernama asli Lies Hartono ini juga merasa telah dijaga oleh para petugas dan diberi fasilitas yang luar biasa.

Baca Juga: Lebih dari Seribu Petugas Haji Indonesia Dikerahkan saat Puncak Haji

"Tahun ini kita sudah dijaga, diberi fasilitas yang luar biasa. Matur nuwun. Sehat semuanya," ucap Cak Lontong.

Penyelenggaraan puncak ibadah haji saat ini telah memasuki masa menginap (mabit) di Mina. 

Selama mabit ini, jemaah juga melakukan lontar jumrah di Jamarat pada tanggal 10 sampai 12 Zulhijah bagi jemaah yang mengambil Nafar Awal, serta tanggal 10 sampai 13 Zulhijah bagi mereka yang melakukan Nafar Tsani.

Baca Juga: Istri Wafat Saat Tiba di Jeddah, Endang Warga Ciamis Berterima kasih Petugas Haji Urus Pemakaman Jenazah

Pengendali Petugas Haji Wibowo Prasetyo meminta seluruh petugas untuk tetap konsentrasi melakukan pelayanan selama masa puncak haji ini. 

Halaman:

Editor: Nurhidayat

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah