Keren! Pemain Klub Korsel Ini Berhasil Antarkan Indonesia Kalahkan Negeri Ginseng di 8 Besar Piala Asia U-23

- 26 April 2024, 04:11 WIB
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/wpa.
Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024) dini hari. ANTARA FOTO/HO-PSSI/mrh/wpa. /HO-PSSI/ANTARA FOTO

PR JABAR - Pemain Indonesia yang bermain di Liga Korea Selatan, Pratama Arhan menjadi pahlawan kemenangan Indonesia Usai mengalahkan Korea Selatan di babak 8 besar Piala Asia U-23, Jumat 26 April 2024 dini hari WIB.

Sepakan pemain Suwon FC ini mampu membuat Indonesia unggul 11-10 melalui drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 2-2 selama waktu normal dan ekstra time. Dengan kemenangan ini, Indonesia semakin dekat untuk bisa melaju ke Olimpiade Paris 2024.

Di waktu normal, Dua gol Timnas Indonesia dicetak oleh Rafael Struick pada menit ke-15 dan menit ke-45+4. Adapun gol Korea Selatan didapat melalui gol bunuh diri Komang Teguh pada menit ke-45 dan aksi Jeong Sang-bin pada menit ke-84.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Untuk Guddan ANTV, 26 April 2024: Guddan Bersiap untuk Diwali, Niya Malah Lakukan Hal Ini

Kemudian, Indonesia mencoba menambah skor di babak 2X15 menit ektra time. Sayang, beberapa peluang didapatkan tapi tak mampu menjebol gawang Korea Selatan.

Pada babak adu penalti, Sananta yang maju sebagai penendang pertama mampu mencetak gol pembuka asa. Sananta pun melakukan hal serupa untuk kedua kalinya saat menjadi algojo penalti. 

Kiper timnas Indonesia Ernando kemudian mampu menepis tendangan pemain Korea Selatan. Arhan yang menjadi penendang ke-13 akhirnya sukses menjadi pahlawan Indonesia.

Skor 11-10 untuk kemenangan Indonesia atas Korea Selatan. ***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x