Daihatsu Terios 7 Wonders, Eksplorasi 7 Destinasi di Maluku Utara dari Kedaton Kecil hingga Pantai Jikomalamo

- 22 Januari 2024, 21:57 WIB
 Deretan unit ekspedisi Terios 7 Wonders dengan pemandangan Pantai Jikomalamo, Maluku Utara.*
Deretan unit ekspedisi Terios 7 Wonders dengan pemandangan Pantai Jikomalamo, Maluku Utara.* /Astra Daihatsu / PR JABAR

PR JABAR - Mengawali tahun 2024, Daihatsu kembali menggelar ekspedisi Terios 7 Wonders dengan destinasi Ternate–Halmahera, Maluku Utara, 14-19 Januari 2024.

Pada petualangan dengan rute sejauh lebih dari 390 KM ini, tim ekspedisi menjelajahi 7 destinasi, dimulai dari Kedaton Kecil; Hutan Mangrove Guraping; Sungai Gaongo; Desa Talaga-Adat Dodengo; Teluk Jailolo; Danau Tolire; dan Pantai Jikomalamo.

Pada eksplorasi pertama, tim ekspedisi memulai petualangan menuju WONDERS 1 dengan mengeksplorasi Kedaton Kecil.

Baca Juga: Daihatsu Pertahankan Posisi Nomor 2 Penjualan Otomotif Nasional 15 Tahun Berturut-turut

Destinasi ini merupakan situs bersejarah kesultanan Ternate, Maluku Utara yang terletak di lereng gunung Gamalama dan berjarak hanya sekitar 5 Kilometer dari pusat Kota Ternate.

Situs ini juga dikenal dengan nama Kedaton Ici yang umurnya telah mencapai 50 Tahun. Kedaton ini juga merupakan tempat peristirahatan Sultan Ternate Ke–47, Iskandar Muhammad Jabir Sjah dan keluarganya.

Pemandangan Danau Tolire Besar dan Kecil dari tampak udara.*/
Pemandangan Danau Tolire Besar dan Kecil dari tampak udara.*/ Astra Daihatsu / PR JABAR

Pihak Kesultanan Ternate sering melakukan ritual adat dengan menampilkan berbagai kearifan lokal yang khas sehingga sangat menarik untuk disaksikan wisatawan.

Baca Juga: Daihatsu Terios 7 Wonders Maluku Utara, Eksploitasi Ketangguhan Kendaraan Eksplorasi Keindahan Alam

Halaman:

Editor: Didih Hudaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah