7 Tempat Wisata Sekitar Pantai Seminyak Bali, Surganya Pantai Indah dan Eksotis di Pulau Dewata

- 11 Mei 2024, 09:21 WIB
Pantai Double Six Seminyak. 7 tempat wisata sekitar Pantai Seminyak Bali, surganya pantai indah dan eksotis di Pulau Dewata
Pantai Double Six Seminyak. 7 tempat wisata sekitar Pantai Seminyak Bali, surganya pantai indah dan eksotis di Pulau Dewata /Instagram @bali_belibur/

PR JABAR - Pantai Seminyak Bali merupakan salah satu tempat wisata di Pulau Dewata yang terkenal sebagai surganya pantai indah dan eksotis, termasuk 7 tempat wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi saat liburan bareng keluarga 

Pantai ini berada di Desa Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya sangat strategis karena dekat Pantai Kuta. Karena itulah, pantai ini menjadi destinasi favorit kedua yang dikunjungi para wisatawan hingga mancanegara. 

Daya Tarik Pantai Seminyak Bali

Hamparan pantai pasir putih di kecamatan Kuta, membentang dari Utara ke Selatan ini, sehingga menjadi surganya pantai indah. Lokasinya berdampingan mulai dari pantai Kuta, Legian, kemudian Seminyak, Petitenget dan Canggu, semuanya menjadi tempat wisata populer dan wilayahnya berkembang menjadi pusat-pusat pariwisata di pulau Dewata ini.

Banyak aspek yang membedakan Pantai Seminyak dari pantai-pantai lain di Bali, terutama dari segi suasananya. Berikut adalah beberapa di antaranya, mengundangmu ke dunia keelokan dengan pasir putih yang lembut dan bersih, memikat dengan sentuhan hangatnya sinar matahari, sehingga sering disebut surganya pantai indah di pulau Dewata.

Baca Juga: Nimo Jungle Hotspring Ciwidey Bandung, Tempat Wisata Pemandian Air Panas Estetik dan Unik di Tengah Hutan

Bagi para pecinta olahraga air, Pantai Seminyak menawarkan pengalaman selancar yang seru. Ombak yang besar dan kuat akan menciptakan tantangan yang menarik bagi para peselancar. Berikut ini 7 wisata Pantai Seminyak Bali yang dilansir dari berbagai sumber 

7 Tempat Wisata Sekitar Pantai Seminyak Bali 

1. Pantai Petitenget

Di dekat Pantai Petitenget, kamu akan menjumpai sebuah pura dengan nama yang sama. Kamu dapat mengaksesnya dengan memulai perjalanan dari arah kota Denpasar, berjarak 10 kilometer ke arah barat daya. Pura ini terkenal dengan sejarahnya yang mencakup cerita tentang pantai itu sendiri, yang dulunya dianggap sebagai tempat angker. Konon, penduduk sekitar seringkali diganggu oleh kehadiran makhluk halus berwujud Bhuta Ijo.

2. Pantai Double Six

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah