Jelang Pemilu 2024, Media Punya Peran Penting dalam Menjaga Kantibmas

- 31 Desember 2023, 06:15 WIB
Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Oliestha Ageng Wicaksana memaparkan peran media saat kegiatan Diskusi Peran Jurnalis dan Pegiat Medsos dalam Menjaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 di Kabupaten Bandung, Sabtu 30 Desember 2023.
Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Oliestha Ageng Wicaksana memaparkan peran media saat kegiatan Diskusi Peran Jurnalis dan Pegiat Medsos dalam Menjaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 di Kabupaten Bandung, Sabtu 30 Desember 2023. /

PR JABAR - Menjelang Pemilu 2024, peran media, baik media mainstream maupun media sosial (medsos) sangat penting dalam menjaga kantibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat). Karenanya media harus menyebarkan informasi yang baik dan bermanfaat kepada masyarakat.

Hal ini dikatakan Kasat Reskrim Polresta Bandung Kompol Oliestha Ageng Wicaksana dalam kegiatan Diskusi Peran Jurnalis dan Pegiat Medsos dalam Menjaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024 di Kabupaten Bandung, Sabtu 30 Desember 2023.

Dalam diskusi yang diadakan Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Korda Bandung di Arcilla Coffee Soreang, Sabtu 30 Desember 2023 ini, selain dari Polresta Bandung, juga menghadirkan narasumber ada Praktisi Media Sosial, Wisma Putra dan Jurnalis MetroTV, Saifal.

Baca Juga: Bursa Efek Indonesia (BEI) Torehkan Sejarah Tertinggi di 2023 dengan Pencatatan 79 Saham Baru

Dituturkan Oliestha, di era globalisasi saat ini, peran media sangat penting. Sebab apapun informasi yang disampaikan, bisa berdampak kepada masyarakat.

"Jurnalis dan pegiat media sosial punya peran penting terutama saat seperti sekarang menjelang pemilu," katanya mewakili Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo.

Dijelaskan Oliestha, untuk menjaga situasi kantobmas di Kabupaten Bandung menjelang pemilu, media dan kepolisian harus bersinergi. "Saya bersyukur di Kabupaten Bandung, media dan kepolisian sudah bersinergi dan siap bersama-sama menjaga situasi kantibmas," ujarnya.

Baca Juga: Lantik 100 Kuwu Bersamaan, Bupati Cirebon Serukan Perubahan Positif di Desa Masing-masing

Diakui Oliestha, menjelang pemilu, banyak informasi bertebaran di media sosial. Walaupun informasi tersebut belum tentu kebenarannya.
"Kita harus belajar pada pemilu tahun 2019, dimana terjadi perpecahan di masyarakat hanya karena adanya kepentingan politik maupun pribadi," katanya.

Halaman:

Editor: D Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah