Pemenang Grammy Awards 2024, Taylor Swift Raih Album Vokal Pop Terbaik Sekaligus Umumkan Album Terbarunya

- 5 Februari 2024, 11:02 WIB
Taylor Swift memenangkan album vokal pop terbaik di Grammy Awards 2024.
Taylor Swift memenangkan album vokal pop terbaik di Grammy Awards 2024. /Jim Ruyment/UPI

 

PR JABAR - Taylor Swift memenangkan Grammy Awards 2024 untuk album vokal pop terbaik untuk "Midnights". Acara penghargaan musik internasional ini diadakan di Crypto.com Arena di Los Angeles, Amerika Serikat, pada hari ini, Senin 5 Februari 2024.

Pada saat menerima penghargaan Grammy Awards 2024, Taylor Swift sekaligus mengumumkan album studio berikutnya, "The Tortured Poets Department," yang akan dirilis pada 19 April.

U2 menyerahkan penghargaan untuk kategori Album Vokal Pop Terbaik melalui VCR saat tampil di Las Vegas. Nominasi dalam kategori ini antara lain Kelly Clarkson, Miley Cyrus, Otaylor swiftlivia Rodrigo, Ad Sheeran, dan Taylor Swift.

Album 'Midnights' milik Taylor Swift ini dirilis pada Oktober 2022, album tersebut langsung menduduki nomor satu Billboard 200 dan menduduki posisi teratas selama enam minggu berturut-turut.

Baca Juga: Inilah Daftar Pemenang Circle (Gaon) Chart Music Awards 2024, NCT DREAM Raih Daesang dan World K-pop Star

"Ini adalah Grammy saya yang ke-13, dan angka keberuntungan saya adalah 13. Saya berterima kasih kepada banyak orang. Saya berterima kasih kepada keluarga Recording Academy,” ujarnya seperti dikutip dari Variety.

Ia kemudian menarik perhatian dengan memberikan spoiler kejutan dengan mengatakan, "Aku ingin memberi tahu penggemarku sebuah rahasia. Album baru akan dirilis pada 19 April. Terima kasih dan aku mencintaimu."

Sementara itu, sayangnya tidak ada penyanyi K-pop yang masuk nominasi Grammy Awards ke-66, namun artis papan atas dari seluruh dunia tercatat sebagai nominasi dan penampil.

Halaman:

Editor: Mayangmoy

Sumber: Variety Show


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah