Soal Penyebab Gempa Sumedang, PJ Gubernur Jabar Tunggu Kajian Resmi Oleh BMKG

- 3 Januari 2024, 14:47 WIB
Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melakukan peninjauan ke lokasi gempa di Sumedang/
Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melakukan peninjauan ke lokasi gempa di Sumedang/ /Dok. Jabar Prov/

PR JABAR - Gempa di Kabupaten Sumedang akhir tahun 2023, tanggal 31 Desember 2023 pukul 20.30 wib, masih didalami penyebab dan asal gempa tersebut.

Hal ini berkaitan dengan pernyataan dari Badan Geologi Kementerian ESDM, pasca Gempa Sumedang terjadi, yang diakibatkan oleh sesar.

Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin, masih ragu soal sesar yang mengakibatkan rentetan bencana gempa di Kabupaten Sumedang.

Dirinya meminta masyarakat agar menunggu hasil penelitian yang dilakukan oleh BMKG.

Baca Juga: Berawal Iseng Petani Majalengka Ini Nekad Tinggal di Gua Dijadikan Tempat Singgah

Diketahui, sebelumnya Badan Geologi di Kementerian ESDM menyebut bahwa gempa yang terjadi di wilayah Sumedang disebabkan oleh pergerakan Sesar Cileunyi-Tanjungsari.

"Untuk sumber gempa masih menunggu pendalaman oleh BMKG, maka kita jangan berkesimpulan apapun," kata dia RSUD Sumedang, Rabu 3 Januari 2024.

Bey juga meminta masyarakat agar tetap waspada dalam satu pekan ke depan karena gempa susulan masih berpotensi terjadi. Adapun Pemkab Sumedang diketahui sudah menetapkan status masa darurat bencana gempa bumi hingga tanggal 7 Januari 2024.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Dari Arsitek Visioner hingga Kontroversi IKN dengan Luna Maya

"BMKG meminta masyarakat untuk tetap waspada dalam satu Minggu ini," jelasnya.

Halaman:

Editor: Arief Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah