Ridwan Kamil Tiru-Tiru Cara Prabowo pada Pilpres 2024, Mau Pilgub Jabar atau DKI Jakarta?

- 23 April 2024, 21:03 WIB
Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil. /

 

PR JABAR - Ridwan Kamil hingga saat ini belum memutuskan apakah dirinya memilih untuk maju di Pemilihan gubernur (Pilgub) di Jawa Barat (Jabar) atau DKI Jakarta. Kenapa? Berikut jadwal politik Ridwan Kamil dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Seperti telah diketahui, Ridwan Kamil telah mendapat surat tugas dari Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto untuk maju pada Pilkada Serentak 2024. Hanya saja pria yang akrab disapa Emil ini diberikan pilihan, yakni Jabar atau DKI Jakarta.

Di berbagai kesempatan, Emil telah berulang-ulang menyatakan dirinya baru akan memberikan keputusan mengenai hal tersebut pada Juni 2024. Terbaru, Emil menyampaikannya kepada jurnalis senior Kompas Wisnu Nugaraha saat berbincang-bincang pada program BEGINU di kanal YouTube Kompas, Senin 22 April 2024.

Dalam kesepatan tersebut pun Emil mengaku hatinya lebih berat untuk mengikuti kontestasi di Pilgub Jabar. Terlebih, sebagai incumbent, tingkat elektabilitasnya sejauh ini lebih unggul dari calon lainnya.

Namun dengan dengan keahliannya sebagai seorang arsitektur, kehadiran Emil di Jakarta bisa memberikan banyak manfaat bagi perkembangan ibu kota negara ini.

Jadwal Politik Ridwan Kamil di Pilgub

Lalu kenapa keputusannya harus di bulan Juni 2024? Emil memberikan sedikit penjelasan mengenai alasannya tersebut.

Saat menjabat sebagai Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo - Gibran Jabar, Emil telah berjanji bakal memenangkan capres nomor urut 02 tersebut di Jabar. Terkait hal itu, Emil melakukan survei pada November 2023. Hasilnya, saat itu Prabowo - Gibran mendapatkan suara sekitar 50 persen.

"Kita saat itu mempelajari kelemahannya di mana. Dan angka swing voters yang masih tinggi. Kita pun berupaya bagaimana buat meyakinkan mereka agar menjadi yakin," ungkap Emil.

Baca Juga: Orang Dekat Prabowo Subianto Beri Bocoran Soal Calon di Pilgub DKI Jakarta, Sebut Anies dan Ahok Sudah Meredup

Halaman:

Editor: H. D. Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x