Resep Gepuk Daging Sapi Khas SUNDA Super Lezat, Hidangan Istimewa Saat Idul Adha

- 16 Juni 2024, 19:07 WIB
Ilustrasi gepuk. Resep gepuk daging sapi khas Sunda super lezat, hidangan istimewa saat Idul Adha
Ilustrasi gepuk. Resep gepuk daging sapi khas Sunda super lezat, hidangan istimewa saat Idul Adha /Instagram @christabellenanetta/

PR JABAR - Kehabisan ide memasak daging sapi dari paket kurban Idul Adha? Kamu bisa mengolahnya menjadi gepuk daging sapi khas Sunda yang rasanya super lezat, manis dan gurih, menjadi hidangan istimewa saat Idul Adha, Simak resepnya!

Biasanya, sate sapi atau kambing, rendang, semur daging jadi primadona saat Idul Adha. Tapi kalau kamu mau mencicipi makanan yang baru atau bosan dengan hidangan yang itu-itu aja, kamu bisa mencoba resep gepuk daging khas Sunda. Kira-kira seperti apa rasanya? Yuk, cobain resep gepung daging ala Sunda di bawah ini!

Baca Juga: 4 Resep Sambal Goreng Kentang Enak dan Lezat, Hidangan Pelengkap Saat Idul Adha

Resep Gepuk Daging Sapi Khas SUNDA Super Lezat 

Bahan:

  1. 1/2 kilogram daging sapi bagian paha atas 650 ml santan kental  
  2. 6 siung bawang merah  
  3. 5 siung bawang putih  
  4. 3 butir kemiri  
  5. 100 gram lengkuas, parut halus  
  6. 50 gram gula merah, sisir halus  
  7. 3 sendok makan gula pasir  
  8. 1 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai  
  9. 1/2 jempol jahe 
  10. 2 lembar daun salam  
  11. 2 batang sereh, geprek bagian putihnya  
  12. 1 sendok makan kaldu sapi bubuk 
  13. 1 sendok makan garam 
  14. 1/2 sendok teh merica 
  15. 150 ml air  
  16. Asam jawa sedikit  
  17. Pala sedikit

Cara membuat:

1. Pertama, rebus daging sapi dengan menggunakan panci presto selama kurang lebih 30 menit. 

2. Setelah 30 menit, matikan kompor, lalu buang uapnya. 

3. Setelah uapnya hilang, baru buka tutup panci dan keluarkan daging sapi yang sudah matang, kemudian tiriskan.

4. Jika kamu gak memiliki panci presto, kamu bisa merebus daging sapi dengan panci biasa dengan waktu merebus yang lebih lama. 

5. Daging sapinya sudah tiris, iris daging mengikuti seratnya. 

6. Lalu pukul-pukul daging dengan menggunakan ulekan sampai agak pipih, tapi jangan sampai dagingnya 

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah