PPDB Jakarta 2024 Jenjang SMP, SMA/SMA Jalur Afirmasi Telah Dibuka! Inilah 12 SMA Terbaik di Jakarta

- 20 Juni 2024, 16:31 WIB
Ilustrasi SMA. PPDB Jakarta 2024 jenjang SMP SMA/SMA  jalur Afirmasi telah dibuka, berikut 12 SMA terbaik di Jakarta untuk bahan referensi para siswa
Ilustrasi SMA. PPDB Jakarta 2024 jenjang SMP SMA/SMA jalur Afirmasi telah dibuka, berikut 12 SMA terbaik di Jakarta untuk bahan referensi para siswa /Instagram @jeshifa_laurel/

PR JABAR - Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) melalui jalur afirmasi dan tahap 2 untuk jenjang SMP dan SMA/SMK Jakarta 2024 telah dibuka pada Rabu 19 Juni 2024 ini. Inilah 12 SMA terbaik di Jakarta sebagai bahan referensi bagi siswa.

PPDB merupakan bagian dari PPDB Jakarta, diperuntukan untuk Calon Peserta Didik Baru (CPDB) jenjang SMP, SMA, dan SMK swasta. Proses pendaftaran PPDB Jakarta 2024 jalur afirmasi akan berlangsung selama tiga hari hingga 21 Juni dan dilakukan secara online, meliputi pengisian data-data diri dan mengunggah berkas persyaratan.

Melansir unggahan Instagram @Jakdisdiktv, terdapat sejumlah dokumen persyaratan yang mesti dipersiapkan CPDB. Berikut persyaratan PPDB Jakarta 2024 Jalur Afirmasi:

Baca Juga: PPDB Bersama Jakarta 2024 Tahap 2 SMP, SMA/SMK Telah Dibuka, Jadwal, Tatacara, Syarat dan Cara Pilih Sekolah

Persyaratan PPDB Jakarta 2024 Jalur Afirmasi 

1. Penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2023

2. Anak dari Pengemudi Mitra Transjakarta yang mengemudikan bus kecil, nama orang tuanya terdaftar dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta

3. Anak dari pekerja/buruh penerima Kartu Pekerja Jakarta, nama orang tuanya tercantum dalam Surat Keputusan Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Provinsi DKI Jakarta

4. Penerima Program Indonesia Pintar

5. Persyaratan umum CPDB sebagaimana dimaksud pada angka 1), 2), 3), dan 4) terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: top-1000-sekolah.ltmpt.ac.id Jakdisdiktv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah