5 Tempat Makan Enak di Dago Atas dengan Pemandangan Super Indah

- 14 Mei 2024, 09:30 WIB
Cafe D’Pakar. 5 tempat makan enak di sekitar Dago Atas dengan Pemandangan Super Indah
Cafe D’Pakar. 5 tempat makan enak di sekitar Dago Atas dengan Pemandangan Super Indah /Instagram @dpakarbandung/

Soal makanannya, semuanya enak-enak dan lengkap. Ada hidangan pembuka, seperti cireng, hingga main course, pizza yang crispy dan topping-nya melimpah, buat sharing bareng temen juga mantap. Kalau kopinya, itu rasanya khas, wangi, dan gak terlalu manis.

Alamat : Jl. Tubagus Ismail Raya No. 49, Dago Atas, Bandung. Jam Buka : 10:00 – 23.00 WIB. Harga : Rp. 50.000 – Rp 100.000/orang

Baca Juga: 7 Tempat Makan Malam Enak di Bandung dengan Harga Merakyat

3. Skyline

Ada lagi nih tempat makan enak di Dago Atas yang pemandangan super indah yaitu Skyline. Kamu bisa kesini untuk lunch, dinner ala fine dining. Tempatnya juga nyaman dan suasananya sejuk, cocok deh buat refresh sejenak dari rutinitas harian. Di sini, juga banyak spot foto yang estetik dengan pemandangan pegunungan yang menawan. Apalagi kalau malam hari, bonus pemandangan yang cantik. 

Menu makanannya juga lengkap, mulai dari hidangan pembuka, aneka dessert hingga makanan berat. Menu paling favorit adalah Chicken Katsu Curry yang rasanya menggugah selera, atau Salmon Creamy Pasta buat kamu yang ingin makanan gak terlalu berat.

Alamat : Jl. Bukit Pakar Timur No. 108, Dago Atas, Bandung. Jam Buka : Weekday 10:00 – 23.00 WIB | Weekend 10:00 – 24.00 WIB. Harga : Rp. 100.000 – Rp 200.000/orang

4. De Grote Cafe

Nyari restoran Dago Atas yang view-nya menawan dan interiornya unik? Gass aja ke De Grote Cafe. Resto ini menawarkan suasana yang berbeda, terlihat dari banyaknya koleksi antik dan jadul yang ditaruh di berbagai sudut. Gak hanya itu, pemandangannya juga cantik banget. Kamu bisa naik ke lantai 3 biar lebih leluasa melihat city view kota Bandung. 

Kalau pilihan makanannya lumayan lengkap, kebanyakan makanan khas Italia, namun banyak juga masakan lainnya yang gak kalah enaknya. Salah satu yang jadi best seller adalah Napoletana Flatbread Pizza yang rasanya khas, dan bisa banget buat bareng-bareng. Apalagi dipadukan dengan Hot Cappuccino, it will make your day. 

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah