Shin Tae-yong 'Pede' Performa Timnas Indonesia U-23 vs Qatar U-23 On Fire di Laga Perdana Piala Asia 2024

- 15 April 2024, 05:53 WIB
Shin Tae-yong 'Pede' Performa Timnas Indonesia U-23 vs Qatar U-23 On Fire di Laga Perdana Piala Asia 2024
Shin Tae-yong 'Pede' Performa Timnas Indonesia U-23 vs Qatar U-23 On Fire di Laga Perdana Piala Asia 2024 /instagram @shintaeyong7777

PR JABAR - Shin Tae-yong 'Pede' Performa Timnas Indonesia U-23 vs Qatar U-23 On Fire di Laga Perdana Piala Asia 2024 Hari Ini

Timnas U-23 Indonesia akan menjalani pertandingan perdana Grup A Piala Asia U-23 2024 melawan Qatar di Stadion Jassim Bin Hamad, Senin 15 April 2024.

Pelatih Timnas, Shin Tae-yong, penuh percaya diri menatap laga tersebut.

Kepercayaan diri Tae-yong muncul setelah memantau perkembangan anak asuhnya selama persiapan menuju Piala Asia U-23 2024. 

Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Siap Tempur Hadapi Qatar di Pembuka Piala AFC Asian Cup 2024

Ia mengatakan semua pemain Timnas U-23 Indonesia menunjukkan progres yang bagus.

"Di Dubai kami menjalani dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan UEA. Kami punya pengalaman yang baik. Performa kami meningkat, kepercayaan diri pemain juga meningkat," kata Tae-yong.

"Dua laga itu membantu tim kami, saya bisa mengatakan dua uji coba ini bisa mempersiapkan laga khususnya melawan Qatar dan Yordania. Kami melakukan persiapan yang baik sejauh ini," Tae-yong melanjutkan.

Sebelum datang ke Qatar, Timnas U-23 Indonesia memang terlebih dahulu melakukan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada awal April 2024. 

Selama berada di sana skuad Garuda Muda dikalahkan Arab Saudi dengan skor 1-3 dan mengalahkan UEA lewat gol tunggal yang dicetak Witan Sulaeman.

Halaman:

Editor: Aris Rismawan

Sumber: Timnas Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah