Wabup Ayu Belum Daftarkan Diri ke DPC PDIP, Tanda-tanda Pisah Jalan dengan Bupati Imron di Pilbup Cirebon?

- 17 April 2024, 06:05 WIB
Bupati Imron dan Wabup Ayu bakal pisah jalan di Pilbup Cirebon?
Bupati Imron dan Wabup Ayu bakal pisah jalan di Pilbup Cirebon? /KabarCirebon

PR JABAR – Hingga hari ke-15 pendaftaran bakal calon bupati Cirebon yang dibuka di DPC PDI Perjuangan, Wakil Bupati (Wabup) Hj Wahyu Tjiptaningsih belum mendaftarkan diri.

Padahal masa pendaftaran di tingkat DPC PDIP Kabupaten Cirebon akan ditutup empat hari lagi atau tanggal 20 April 2024.

Untuk diketahui bahwa Wabup Ayu, sapaan akrabnya dan Bupati Cirebon, H Imron Rosyadi adalah kader Banteng yang sama-sama dicalonkan PDI Perjuangan.

Baca Juga: DPD PKS Ajukan 3 Nama Bacabup Cirebon ke DPW, Bupati Imron, Wabup Ayu dan Netty Prasetyani juga Masuk Radar

Dalam struktur DPC PDIP Kabupaten Cirebon, Bupati Imron menjabat sebagai ketua dan Wabup Ayu ada di posisi wakil ketua.

Selaku bupati incumbent dan ketua DPC PDIP, Bupati Imron mengaku sudah mendaftarkan diri, semua persyaratannya sudah diberikan ke panita pendaftaran bacabup Cirebon.

“Saya sudah mendaftar dan persyaratan sudah diberikan kepada panitia di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon,” ujar Imron dilansir dari laman KabarCirebon.Pikiran-Rakyat.com, Selasa 16 April 2024.

Baca Juga: Didukung Banyak Kalangan, Nuruzzaman Belum Mau Putuskan Maju Pilbup Cirebon Sebelum Diperintahkan Sosok Ini

Saat ini pihaknya tinggal menunggu langkah berikutnya mengikuti tahapan pencalonan yang ditebtukan DPP PDIP.

Sedangkan terkait peluang rekomendasi dari DPP PDIP, bupati yang menggantikan pendahulunya Sunjaya Purwadisastra yang terjerat kasus korupsi itu mengaku memasrahkannya kepada ketua umum.

Halaman:

Editor: Kalil A Jenar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah