Gak Jauh dari Bandung, Inilah 5 Tempat Wisata di Pangalengan Bisa untuk Healing

- 24 Mei 2024, 14:43 WIB
Gak Jauh dari Bandung, Inilah 5 Tempat Wisata di Pangalengan Bisa untuk Healing
Gak Jauh dari Bandung, Inilah 5 Tempat Wisata di Pangalengan Bisa untuk Healing /

3. Rafting di Sungai Palayangan

Bagi kamu yang suka petualangan, rafting di Sungai Palayangan adalah pilihan yang tepat. Berada di sekitar Situ Cileunca, rafting di sungai ini tergolong tingkat 4 dengan panjang sungai mencapai 5 kilometer.

Menyusuri dinginnya air sungai selama sekitar 1,5 jam, kamu akan disuguhkan pemandangan pepohonan hijau yang menambah keseruan petualanganmu. Aktivitas ini tidak hanya memacu adrenalin tetapi juga memberikan pengalaman yang tak terlupakan.

4. Teh Jangkung Malabar

Destinasi berikutnya adalah Teh Jangkung Malabar, yang terkenal sebagai lokasi syuting sinetron 'My Heart'. Perkebunan teh ini menyediakan berbagai fasilitas menarik seperti area piknik, spot foto, dan hammock untuk bersantai. Hamparan hijau perkebunan teh dan udara sejuknya sangat cocok untuk tempat healing dan melepas penat dari rutinitas sehari-hari.

5. Nuansa Riung Gunung

Nuansa Riung Gunung, terletak sekitar 5 kilometer dari Jalan Situ Cileunca, menawarkan keindahan hamparan perkebunan teh dengan daya tarik berupa jembatan kayu panjang menyerupai skywalk.

Jembatan sepanjang 400 meter ini sering menjadi spot selfie favorit para pengunjung, membelah area perkebunan teh yang hijau dan asri. Menikmati pemandangan dari ketinggian sambil berjalan di atas jembatan kayu memberikan pengalaman yang unik dan menyenangkan.

Demikianlah lima tempat wisata di Pangalengan untuk healing, gak jauh dari Bandung.***

Halaman:

Editor: Reres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah