Ada Sosok Kuat yang Tidak Ingin Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Eks Gubernur Jabar Itu Dianggap Ancaman

- 26 Juni 2024, 21:33 WIB
Ridwan Kamil berseragam Partai Golkar.
Ridwan Kamil berseragam Partai Golkar. /ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/YU/

Qodari menjelaskan, Jakarta adalah etalasi politik nasional di mana semua media ada dan menyoroti aktivitas gubernurnya setiap hari.

Disebutkan, Airlangga Hartarto sepertinya punya keinginan untuk maju sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2029 mendatang, sehingga tidak ingin Ridwan Kamil melesat.

Baca Juga: Demokrat Bocorkan Kesepakatan KIM, Usung Ridwan Kamil di Pilgub DKI Jakarta dan Dedi Mulyadi di Jabar

Karena itulah, Airlangga Hartarto menginginkan agar Ridwan Kamil maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat ketimbang Jakarta.   

“Setidaknya ada dua alasan Golkar mencalonkan Ridwan Kamil di Jawa Barat, pertama karena faktor elektabilitas, kedua Airlangga Hartarto ingin nyalon wakil presiden,” sambungnya.

Dia menyampaikan, sudah ada pengalaman bahwa gubernur Jakarta memiliki jalan yang mudah untuk menuju Pilpres, sebagaimana ditunjukkan oleh Presiden Jokowi dan Anies Baswedan.

“Bedanya kalau Pak Jokowi menang, sedangkan Anies Baswedan tidak,” ujar pria lulusan kampus luar negeri itu.

Apalagi, kata dia, Jakarta saat ini membutuhkan pemimpin yang bisa membangun tata ruang kota yang diinginkan masyarakat dan Ridwan Kamil memiliki kemampuan itu.

Baca Juga: Ridwan Kamil Lebih Strategis Maju Pilkada Jakarta, Pengamat: Dulu di Jabar Survei Awal Rendah tapi Bisa Menang

Karena itu, Qodari menduga Airlangga Hartarto tidak menginginkan Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta tapi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Kalil A Jenar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah