Bahan Alami Ini Mampu Membuat Daging Jadi Empuk, Ternyata Murah dan Selalu Ada di Dapur Rumah Kita

30 Juni 2024, 22:39 WIB
agar daging menjadi empuk ada baiknya dibaluri terlebih dahulu dengan bahan alami yang murah dan selalu ada di dapur rumah kita /Pixabay/furbymama/

PR JABAR – Salah satu makanan favorit kita adalah sate kambing atau sapi. Sebelum diolah menjadi sate, agar daging menjadi empuk ada baiknya dibaluri terlebih dahulu dengan bahan alami yang murah dan selalu ada di dapur rumah kita.

Jika daging langsung diolah biasanya menjadi alot sehingga kurang nyaman dikonsumsi karena membuat gigi sakit saat mengunyahnya. 

Berikut ini rekomendasi bahan alami yang bisa membuat daging menjadi lebih empuk dan enak saat dikonsumsi, yaitu:

1. Jeruk Lemon/Nipis

Asam dalam air jeruk lemon atau jeruk nipis dapat memecah struktur protein daging sehingga membuatnya lebih empuk. Caranya adalah dengan membalurkan perasan air lemon atau jeruk nipis pada permukaan daging, lalu simpan di dalam kulkas selama beberapa jam sebelum dimasak.

Baca Juga: Punya Sisa Daging Kurban di Kulkas? Ini 5 Resep Olahan Daging Sapi dan Kambing, Dijamin Enak!

2. Jahe

Jahe mengandung enzim proteolitik yang secara alami memecah protein daging. Tambahkan  irisan atau ampas jahe ke permukaan daging, lalu membiarkannya minimal selama 2 jam.

3. Nanas

Buah nanas mengandung enzim papain yang mampu memecah serat otot keras pada daging. Oleskan irisan atau tumbukan nanas pada daging sapi dan membiarkannya selama beberapa jam.

4. Teh

Tanin yang terkandung dalam teh berfungsi sebagai pengempuk daging alami. Buatlah 1-2 cangkir teh pekat, lalu rendam daging dalam air teh selama beberapa menit sebelum diolah.

5. Daun Pepaya

Seperti nanas, daun pepaya juga mengandung enzim papain yang dapat melunakkan daging secara alami Tumbuklah daun pepaya dan mencampurkannya dengan daging, kemudian membiarkannya selama beberapa jam. Cara lain adalah dengan membungkus daging menggunakan daun pepaya dan membiarkannya semalaman.

Baca Juga: CATAT! Tips Agar Daging Kambing Tidak Berbau Prengus ala Chef Devina, Ternyata Ampuh Pakai Bumbu Dapur Ini

6. Buah Pepaya Muda

Pepaya muda merupakan bahan alami yang efektif untuk membuat daging lebih empuk. Tambahkan potongan pepaya muda ke dalam panci atau wajan rebusan daging kemudian rebus bersama daging hingga empuk meskipun direbus sebentar saja.

7. Jahe dan Serai

Lumuri daging dengan jahe dan serai yang sudah diparut atau diiris tipis selama beberapa menit sebelum diolah. Enzim proteolitik alami dalam jahe berfungsi untuk mengurai ikatan protein dalam daging sehingga menjadi lebih empuk, sementara itun serai memberikan aroma segar dan mengurangi bau prengus pada daging.

8. Garam

Merebus daging dengan tambahan beberapa sendok teh garam ternyata dapat membuat daging lebih empuk dan gurih sebelum diolah menjadi berbagai masakan lezat.

Baca Juga: Tips Penderita Hipertensi Boleh Makan Daging Kambing, Asal Perhatikan Hal Ini

Nah, anda sudah siap memasak daging empuk menjadi makanan lezat untuk keluarga di rumah.***

 

Editor: Lina Lutan

Tags

Terkini

Terpopuler