Tumben PDIP Aktif Dekati Partai Lain Jelang Pilbup Cirebon, Imron Rosyadi Ingin Jegal Wahyu Tjiptaningsih?

- 26 Juni 2024, 11:51 WIB
Imron Rosyadi dan Wahyu Tjiptaningsih.
Imron Rosyadi dan Wahyu Tjiptaningsih. /

PR JABAR – Bagi yang mengikuti perpolitikan di Kabupaten Cirebon pasca Orde Baru, ada yang tak biasa dilakukan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) saat ini.

Selama ini, setiap Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Cirebon, PDIP yang perolehan kursinya di DPRD mencapai 20 persen atau lebih selalu mengusung paket pasangan calon bupati dan calon wakil bupati dari internal sendiri.

Tradisi PDIP Kabupaten Cirebon berubah jelang Pemilihan Bupati (Pilbup) 2024 yang tampak kesana kemari mencari partai teman koalisi sekaligus calon wakil bupati.

Baca Juga: KIM Diobok-obok, Gagal Bujuk Gerindra, PDIP Goda Golkar, Imron Rosyadi Tawari Teguh Jadi Wakil Bupati Cirebon?

Misi pencarian calon wakil bupati dilakukan Ketua DPC PDIP Kabupaten Cirebon yang juga calon bupati yang dapat penugasan dari DPP, Imron Rosyadi.

Mantan bupati Cirebon itu terus mendekati partai lain, baik resmi bersama dengan tim dari DPC PDIP Kabupaten Cirebon, maupun dilakukannya sendiri dengan tokoh-tokoh partai lain.

Imron Rosyadi mengaskan bahwa untuk Pilkada 2024 ini partainya ingin berkoalisi dengan partai lain, meskipun sebenarnya bisa mengusung sendiri satu paket karena jumlah kursinya memenuhi syarat.

Baca Juga: Jelang Pilbup Cirebon, Imron Rosyadi Bujuk Abdullah Syukri Jadi Calon Wakil Bupatinya dan PDIP-PKB Koalisi

“Meskipun bisa mengusung satu paket, selagi masih bisa berkoalisi dengan partai lain, kami akan lakukan,” kata Imron dalam satu kesempatan.

Dalam dua pekan terakhir saja ada dua partai besar yang didekati PDIP dan Imron Rosyadi, yakni Partai Gerindra dan Partai Golkar.

Halaman:

Editor: Kalil A Jenar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah