Perbedaan Kera dan Monyet, Inilah Ciri-ciri dapat Dikenali

- 5 Januari 2024, 18:57 WIB
Ada perbedaan antara kera dan monyet, dan ciri-ciri dapat dikenali.
Ada perbedaan antara kera dan monyet, dan ciri-ciri dapat dikenali. /PvanDijk/pixabay.com

PR JABAR – Hewan kera dan monyet termasuk satwa primata yang masih banyak terdapat di Indonesia. Tetapi masih banyak yang keliru soal kera dan monyet, karena sebenarnya ada perbedaan diantara kedua hewan itu.

Hewan-hewan kera dan monyet dapat kita saksikan di kebun binatang atau peliharaan orang. Selain ada perbedaan rupa, juga ada beda sifat antara kera dan monyet. Begitu pula habitat hewan kera dan monyet juga berbeda.

Bahkan, dalam kehidupan sehari-hari, umpatan kasar seperti “dasar monyet !” atau “dasar kera !” juga terdengar jika ada orang merasa kesal dengan ulah orang lain. Dalam bayangan orang, umpatan tersebut tetap merujuk satu hewan sama, yaitu kera dan monyet, padahal sebenarnya berbeda.

 Baca Juga: Burung Hantu di Jawa Barat Jadi Andalan Pengendalian Hama Tikus Pertanian Padi

Inilah perbedaannya

Diansir dari organisasi Restorasi Ekosistem Riau, disebutkan perbedaan antara kera dan monyet, dengan melihat tampilan sosok masing-masing hewan, yaitu :

Kera, memiliki ciri utama tidak berekor. Dengan sosoknya, kera memiliki daya gerak yang lebih berkembang, sehingga bisa hidup bukan hanya pada pohon, tetapi juga didaratan seperti manusia.

Dari segi bentuk tubuh dan rangka tulang, kera lebih mendekati bentuk manusia. Umumnya, ukuran tubuh kera lebih besar dan lebih berat dari monyet, dengan sendi bahu yang membantu berayun pada pepohonan.

Kera memiliki postur tubuh yang lebih tegak dibandingkan monyet, sehingga membuat berjalan dengan kedua kaki belakang.

Monyet, memiliki ciri utama punya ekor, tetapi ukurannya lebih kecil dibandingkan kera. Dari struktur tulang, monyet rangkanya lebih menyerupai mamalia ukuran sedang, misalnya anjing.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: rekoforest.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah