10 Perguruan Tinggi Jurusan Teknik Mesin Terbaik di Indonesia, dan Prospek Kerja Lulusannya

- 25 Maret 2024, 22:39 WIB
Ilustrasi Perguruan Tinggi Jurusan Teknik Mesin terbaik di Indonesia serta prospek kerja lulusan jurusan ini.
Ilustrasi Perguruan Tinggi Jurusan Teknik Mesin terbaik di Indonesia serta prospek kerja lulusan jurusan ini. /

PR JABAR - Berikut daftar perguruan tinggi Jurusan teknik mesin terbaik di Indonesia versi EduRank. Perguruan tinggi terbaik untuk jurusan ini berada di Kota Bandung
yakni Institut Teknologi Bandung (ITB)

Jurusan Teknik Mesin menjadi salah satu prodi yang diminati mahasiswa. Terlebih lulusan jurusan ini banyak diperlukan di dunia kerja dengan keilmuannya.

Banyak prospek kerja yang bisa menjadi pilihan bagi lulusan ini. Beberapa prospek kerjanya, seperti di industri otomotif, konveksi energi, industri bioteknik, BUMN dan desain mekanik.

Di industri otomotif, peluang kerja lulusan Teknik Mesin sangat besar. Sebab semua ilmu yang diperoleh saat kuliah sangat membantu memulai karir di bidang ini.

Baca Juga: Queen of Tears Episode 7 dan 8: Hae-in dan Hyun-woo Berpeluang Mengakhiri Masalahnya dengan Baik

Begitu juga prospek kerja di BUMN, banyak dibutuhkan lulusan yang dibutuhkan untuk perusahaan pertambangan BUMN, di perkeretaapian, Perusahaan penerbangan, dan lain
sebagainya.

Perguruan Tinggi Jurusan Teknik Mesin Terbaik di Indonesia

EduRank sudah menyusun daftar Perguruan Tinggi di Indonesia terbaik yang memiliki program studi termasuk jurusan Teknik Mesin.

Berikut 10 Perguruan Tinggi Terbaik, peringkat Asia dan dunia untuk Jurusan Teknik Mesin:

1. Institut Teknologi Bandung

Peringkat di Asia: 204
Peringkat Dunia: 716

2. Universitas Indonesia

Peringkat di Asia: 204
Peringkat Dunia: 716

3. Institut Teknologi Sepuluh November (ITS)

Peringkat di Asia: 336
Peringkat Dunia: 1048

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Vietnam: Skuad Garuda Dapat Ejekan Kapten Lawan Hingga Mendapat Serangan Virus

4. Universitas Gadjah Mada

Peringkat di Asia: 370
Peringkat Dunia: 1110

5. Universitas Diponegoro

Peringkat di Asia: 407
Peringkat Dunia: 1177

6. Universitas Sebelas Maret

Peringkat di Asia: 462
Peringkat Dunia: 1291

7. Universitas Sumatera Utara

Peringkat di Asia: 534
Peringkat Dunia: 1478

Baca Juga: 3 Game Penghasil Uang Cair Jadi Saldo OVO Gratis Atau Klaim Saldo DANA Gratis Terbukti Membayar 100 Ribu

8. Universitas Brawijaya

Peringkat di Asia: 612
Peringkat Dunia: 1624

9. Universitas Syiah Kuala

Peringkat di Asia: 668
Peringkat Dunia: 1732

10. Telkom University

Peringkat di Asia: 682
Peringkat Dunia: 1763

Itulah informasi Perguruan Tinggi Teknik Mesin Terbaik di Indonesia.***

Editor: D Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah