Mahasiswa Universitas Panca Sakti Kembangkan Kemampuan Mengajar Pendidik PAUD Lewat Bermain Kreatif

- 12 Mei 2024, 21:04 WIB
Mahasiswa Universitas Pancasakti Kembangkan Kemampuan Mengajar Pendidik Anak Usia Dini di Purwakarta
Mahasiswa Universitas Pancasakti Kembangkan Kemampuan Mengajar Pendidik Anak Usia Dini di Purwakarta /

PR JABAR - Magister pendidikan anak usia dini (PAUD) Universitas Panca Sakti Bekasi memberikan pelatihan dan pendampingan pembelajaran kepada para pendidik (PAUD) di Kabupaten Purwakarta yang bekerjasama dengan HIMPAUDI Kabupaten Purwakarta.

Pelatihan dan pendampingan pembelajaran yang bermakna melalui bermain Kreatif dengan menggunakan media pembelajaran yang kreatif bagi anak usia dini untuk guru PAUD tersebut, merupakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang berlangsung mulai tanggal 11-18 Mei 2024 di Gedung Creative Center Kabupaten Purwakarta

Kegiatan PKM tersebut diadakan oleh Mahasiswa Magister PAUD Universitas Panca Sakti Bekasi 2024 kelompok 3, yang beranggotakan 4 orang, diantaranya Nita Adiyanti, S.Pd, Mila Wahyuni S.Pd, Ilis Kandarisah, S.Pd dan Ilah Carilah S.Pd beserta dengan Dosen Pembimbing Dr. Lilis Suryani, M.Pd.

Ketua Panitia kelompok 3 Mahasiswa Magister PAUD Universitas Panca Sakti Bekasi 2024, Nita Adiyanti berpesan agar guru dapat mengupgrade diri sehingga anak-anak dapat mengeksplore dirinya, dengan menggunakan media kreatif sehingga anak-anak dapat belajar sambil bermain. Bermain Kreatif dapat membantu guru dalam memberikan motivasi belajar untuk anak, sehingga anak-anak lebih semangat belajar.

“Kami mengadakan PKM 2024 kepada guru PAUD di Kabupaten Purwakarta untuk mengupgrade dirinya sebagai seorang pendidikan. Adapun kegiatan tersebut yaitu berupa pelatihan dan pendampingan bermain Kreatif tersebut bertujuan untuk Memberikan pelatihan dan pendampingan bermain kreatif dalam meningkatkan keterampilan kemampuan mengajar para pendidik anak usia dini di Kabupaten Purwakarta" Ucap Nita.

Mahasiswa Universitas Pancasakti Kembangkan Kemampuan Mengajar Pendidik Anak Usia Dini di Purwakarta
Mahasiswa Universitas Pancasakti Kembangkan Kemampuan Mengajar Pendidik Anak Usia Dini di Purwakarta

Setelah itu, lanjut Nita, pihaknya akan mengadakan pendampingan dari tanggal 13-16 Mei 2024 untuk melihat proses realisasi yang dilakukan oleh guru setelah mengikuti pelatihan.

"Dalam proses pelatihan, guru guru membuat suatu media kreatif dan menjelaskan manfaat, tujuan dan fungsi dari masing-masing kelompok, sehingga kita bisa melihat proses guru-guru merealisasikan materi yang telah disampaikan,"jelasnya.

Dr. Lilis Suryani, M.Pd., juga berpesan bahwa kegiatan PKM Mahasiswa Magister PAUD kelompok 3 Universitas Panca Sakti 2024 ini merupakan implementasi dari mata kuliah yang telah diajarkan.

“Peran pendidik adalah sebagai fasilitator yang memberikan sarana dan prasana sehingga anak-anak dapat bereksplorasi pada lingkungan, oleh karena itu perlunya menumbuhkan kreativitas guru sehingga melakukan pembelajaran dengan bermain Kreatif. Karena anak usia dini perlu kita ajak main, namun tak lupa bermain yang bernilai edukasi di dalamnya," bebernya.

Halaman:

Editor: Aris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah