Ridwan Kamil Tumben-tumbenan Dapat Dukungan dari Warga Jakarta: Mereka Ketar Ketir Pak RK Menang!

- 20 Maret 2024, 20:50 WIB
Ridwan Kamil./Eiger Adventure
Ridwan Kamil./Eiger Adventure /

PR JABAR - Politisi Partai Golkar Ridwan Kamil protes terkait usulan anggota DPD RI Sylviana Murni agar calon gubernur dan wakil gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) harus mengandung unsur Betawi.

Usulan itu mengandung arti apabila Calon Gubernur memiliki darah Betawi maka calon wakilnya boleh tidak berdarah Betawi. Begitupun sebaliknya, seandainya Cagub tak memiliki daerah Betawi maka calon wakilnya harus berdarah Betawi.

Terkait usulan tersebut, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang digadang-gadang maju pada Pilgub DKI Jakarta menilai usulan tersebut tidak menjunjung semangat NKRI ataupun Bhineka Tunggal Ika.

"Putera daerah menjadi kepala daerah, itu adalah preferensi. Keafdolan. Tetapi bukan kewajiban dan dijadikan persyaratan seperti usulan Ibu Sylviana Murni, karena hemat saya negeri kita adalah NKRI dengan semangat Bhineka Tunggal Ika," ujar pria yang akrab disapa Emil ini.

Ia pun memberikan contoh bahwa Gubernur Jakarta terbaik versi banyak ahli sejarah adalah Ali Sadikin, asli Sumedang, Jabar.

Kemudian, Emil pun mengungkit bahwa Gubernur Jabar pertama adalah Soetardjo KartoHadikusumo dari etnis Jawa dan Gubernur Jabar kedua adalah Datuk Jamin, dari etnis Minang.

"Biarlah rakyat memilih sendiri mana yang terbaik untuk wilayah dan negerinya. Hatur Nuhun," tandasnya.

Baca Juga: Bukan Anies Baswedan Lawan Sepadan Ridwan Kamil di Pilgub DKI Jakarta 2024, Tapi Sosok ini...

 

Dukungan Netizen asal Jakarta

Pernyataan Emil tersebut ternyata mendapat dukungan dari netizen. Padahal sebelumnya akun Waketum Partai Golkar ini kerap diserbu para haters.

"Betul pak, lagian sejak kapan negara persatuan ditentuin etnisnya sesuai daerahnya," tulis @rezhaun.

"Mrk ketar ketir pk RK menang????????ok gas RK saya jakarta asli saya RK," kata
@maemunah_sueb.

"Sebagai warga jakarta saya sih yes, gatau mas anang????," timpal @jengajengrahayu.

"Mulai lagi unsur Pribumi dan Non Pribumi dimunculkan????," kata @ibnuramadhan.id.

"Gubernur jkt terbaik masih dipegang ahok sih," sebut @satyaariwahyuni.***

Editor: H. D. Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x