AWAS! Ini 3 Larangan Ketika Ibadah Haji 2024, Jangan Sampai Dilakukan Ya

- 23 Mei 2024, 11:23 WIB
Ilustrasi AWAS! Ini 3 Larangan Ketika Ibadah Haji 2024, Jangan Sampai Dilakukan Ya!
Ilustrasi AWAS! Ini 3 Larangan Ketika Ibadah Haji 2024, Jangan Sampai Dilakukan Ya! /Pexels/Haydan As-soendawy/

PR JABAR - Simak berikut ini adalah tiga larangan ketika melaksanakan ibadah haji 2024.

Menjalankan ibadah haji adalah salah satu kewajiban penting bagi umat Islam yang mampu. Dalam menjalankan ibadah haji, ada beberapa aturan yang harus dipatuhi agar ibadah tersebut diterima dan sempurna.

Salah satu hal yang sangat penting adalah menjauhi larangan-larangan selama berada dalam ihram.

Baca Juga: Bacaan Niat dan Lafaz Talbiyah untuk Ibadah Haji 2024 Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Terjemahan Indonesia

Berikut adalah tiga larangan utama yang wajib dihindari selama melaksanakan ibadah haji tahun 2024.

1. Dilarang Melakukan Rafats

Rafats adalah segala bentuk perilaku atau ucapan yang menimbulkan syahwat, termasuk hubungan suami istri dan kata-kata rayuan.

Dilansir dari laman resmi Muhammadiyah, Sekretaris Divisi Kajian Al-Qur’an dan Hadis Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, Aly Aulia, menjelaskan bahwa perilaku ini bisa merusak kesucian ibadah haji.

Oleh karena itu, bagi jamaah haji untuk menjaga diri dari tindakan dan ucapan yang bisa memancing hasrat selama berada dalam ihram. Tidak hanya hubungan fisik, tetapi juga tindakan seperti berciuman atau berbicara mesra termasuk dalam larangan ini.

2. Dilarang Melakukan Fusuq

Fusuq mencakup segala bentuk maksiat dan kejahatan, termasuk mencela, mencukur rambut, memotong kuku, dan menangkap binatang buruan selama ihram.

Halaman:

Editor: Reres

Sumber: Muhammadiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah