Banjir Dayeuhkolot Kabupaten Bandung: Warga Disiapkan Lahan Pengungsian di SMP Negeri 1 Dayeuhkolot

- 12 Januari 2024, 19:25 WIB
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mendampingi PJ Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin memantau lokasi banjir di Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung./ist
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mendampingi PJ Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin memantau lokasi banjir di Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung./ist /

PR JABAR - Hingga Jumat, 12 Januari 2024, banjir Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung masih belum surut. Ribuan rumah terendam dan ribuan orang terdampak.

Banjir Dayeuhkolot Kabupaten Bandung terjadi akibat curah hujan ekstrem yang mengguyur kawasan Bandung Raya, Kamis, 11 Januari 2024.

Baca Juga: Hujan Deras di Bandung Raya Berpotensi Terjadi hingga Sepekan ke Depan

Baca Juga: Tekan Kecelakaan Kerja, Perusahaan di Jabar Harus Terapkan Sistem K3 Ketat

Sejumlah titik banjir terjadi, salah satunya di Kampung Lamajang Peuntas, Desa Citeureup, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung.

Curah hujan ekstrem mengakibatkan bibir tanggul Sungai Cigede jebol hingga menimbulkan banjir hebat yang menerjang Kampung Lamajang Peuntas dan sekitarnya.

Hari ini, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin bersama jajaran dinas terkait bergerak cepat meninjau lokasi yang mengakibatkan sekitar 2.000 rumah terdampak.

"Ini kami lengkap, ada Kepala BBWS Citarum, Kepala BMKG, Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jabar, BPBD Kabupaten Bandung, juga dari dinas sosial, dan TNI/Polri," kata Bey Machmudin.

Baca Juga: Banjir Dayeuhkolot Kabupaten Bandung: 2.000 KK Terdampak, Pemprov Jabar Siapkan Lahan Pengungsian

Halaman:

Editor: Lucky ML


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x